Pengaruh Konsumsi Air Kelapa Pada Tekanan Darah
Keywords:
Air Kelapa Muda, Diastolik, Sistolik, Tekanan DarahAbstract
Tekanan darah sebagai bagian dari sistem peredaran darah dipengaruhi oleh kondisi stres, genetik, usia, jenis kelamin, nutrisi, dan gaya hidup (kurang aktifitas, kurang serat, merokok). Penambahan kalium alami sebagai bagian dari nutrient dapat mempengaruhi tekanan darah. 30 ml air kelapa muda yang mengandung 61 mg kalium,sehingga dipercaya dapat mempengaruhi perubahan tekanan darah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsumsi air kelapa muda terhadap tekanan darah mahasiswa keperawatan Stikes Serulingmas Cilacap. Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimen dengan desain nonequivalent control group pre and posttest. Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling, sebanyak 40 sampel. Uji menggunakan Paired t Test dan Wilcoxon. Hasil analisis tekanan darah sistolik posttest pada kelompok intervensi dan kontrol diperoleh p-value sebesar 0,032 sedangkan p-value tekanan darah diastolik sebesar 0,192 yang menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh konsumsi air kelapa terhadap penurunan tekanan darah sistolik pada mahasiswa keperawatan.
References
Anggara, F. H. D., & Prayitno, N. (2013). Faktor - Faktor Yang Berhubungan Dengan Tekanan Darah Di Puskesmas Telaga Murni, Cikarang Barat Tahun 2012. Jurnal Ilmiah Kesehatan, 5(1), 20–25. https://doi.org/10.1002/9781444324808.ch36
Dinas Kesehatan Kab. Cilacap (2019) Profil Kesehatan Kabupaten Cilacap.
Farapti dan Sayagono, S. (2014). Air Kelapa Muda - Pengaruhnya Terhadap Tekanan Darah. Cdk223, 41(12), 896–900.
Indra, B., Widodo, U., & Widyastuti, Y. (2016). Perbandingan Insidensi Hipotensi Saat Induksi Intravena Propofol 2 Mg/Kg Bb Pada Posisi Supine dengan Perlakuan dan Tanpa Perlakuan Elevasi Tungkai. Jurnal Kesehatan Andalas, 5(1), 238–242.
Kemenkes RI. (2013). Riset Kesehatan Dasar 2013. Jakarta: Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. https://doi.org/10.1007/s13398-014- 0173-7.2
Kozier, Barbara., Audrey, Berman. (2015). Kozier and Erb's Fundamental of Nursing Australian edition. Melbourne: Pearson Australia.
Kurniati, A. (2012). Gambaran Kebiasaan Merokok dengan Profiltekanan Darah pada Mahasiswa Perokok Laki-laki Usia 18-22 Tahun (Studi Kasus di Fakultas Teknik Jurusan Geologi Universitas Diponegoro Semarang).
Setiadi, P., & Budiman, I. (2013). Efek Air Kelapa (Cocos nucifera L.) terhadap Penurunan Tekanan Darah. Universitas Kristen Maranatha.
Suidah, H. (2011). Pengaruh Mengkudu Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Penderita Hipertensi Di Desa Wedoroklurak Kecamatan Candi Kabupaten Sidoarjo. Jurnal Keperawatan, 01(01), 9. Retrieved from https://www.dianhusada.ac.id/jurnalimg/jurper 1-4-hart.pdf
Unger Thomas, at al. (2020) International Society Of Hypertension Global Hypertension Practice Guidelines Https://Www.Ahajournals.Org/Doi/10.1161/Hypertensionaha.120.15026 2020.
Vita., Dian. (2016). Kelapa Muda Pelepas Dahaga Sejuta Khasiat. Stomata: Surabaya
Wahyudi. (2010). Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Status Tekanan Darah pada Sopir Truk. https://doi.org/10.1017/CBO9781107415324.0 04
Widyasari, D., & Candrasari, A. (2013). Pengaruh pendidikan tentang hipertensi terhadap perubahan pengetahuan dan sikap lansia di Desa Makamhaji Kartasura Sukoharjo. Biomedika, 2(2), 54–62.Nurfadila, A., Hermansyah, H., Karneli, & Refai. (2021). Gambaran Keberadaan Tinea Unguium pada Kuku Kaki Petani Padi di Kelurahan Selincah Kecamatan Kalidoni Kota Palembang. Jurnal Fatmawati Laboratory & Medical Science, 1(1), 21–24.